Ternyata saat melepas kopling dan mesin bergetar tidak mau maju maju karena faktor karet engine mounting yang berjumlah dua buah di kiri dan kanan mesin ke body telah aus, pecah atau malah cuil.
Kemarin saya beli di PRABU MOTOR, dapatnya punya mazda 808 atau MR. Yang penting cocok. Harganya 45.000.
Hari ini saya pasang di bengkel langganan saya yaitu Bengkel Yundex di Tiwir Kidul, Sumbersari, Moyudan.
Ternyata keduanya sudah rusak, padahal saya cuma beli satu. Akhirnya nyari nyari bekas ada nemu satu dan dipasang bisa. Tapi ternyata agak tinggi sehingga kipas kena casing pengaman. Casingnya digerinda pada lubang sekrup sehingga bisa naik. Dan ada satu kipas yg dipotong dikit karena memang panjangnya beda.
Lumayan boros juga nih karet engine mounting.
Filed under: Mobil, Seputaran Jogja, vantrend Tagged: | bengkel yundex, engine mounting MR, engine mounting vantrend, ganti karet engine mounting yang ketiga, jovan, prabu, prabu motor, vantrend, yundhex
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.