BRAMBANG ganti aki kedua kalinya

Paling kiri, aki gantian pertama tanggal 09/06/2018. Dua kanan adalah alternatif aki pengganti

Pcx saya si brambang, akhir akhir ini ISS sering error, kadang juga pernah macet dan sering terjadi seperti mau macet macet seperti kehabisan bensin. Tadi bahkan tidak mau distarter, harus di off lagi lalu di on lagi, baru bisa di starter. Kalau dipaksa ISS aktif, maka seringnya ISS mati dan timbul gejala seperti ngadat.

Akhirnya tadi sore tanggal 26 Januari 2020, saya ganti aki, dan pilihan jatuh pada aki GS sesuai bawaan motor. Harga aki Rp. 320.000, saya tukar tambah aki lama dihargai Rp. 30.000,- Saya beli dan pasang di Klinik Aki yang ada di jalan Godean, setelah bangjo Ringroad Demakijo kalau dari arah kota. Aki kedua saya pasang pada tanggal 09/06/2018 (dipakai selama1 tahun 7 bulan saja), sehingga ini adalah aki ketiga di PCX saya yang sudah berusia 4 tahun 5 bulan.

Inilah aki ketiga yang terpasang di PCX saya.

Aki saya memang sudah drop ternyata, terbukti saat di test dengan alat khusus, jarum ada di posisi kuning. Saat aki baru terpasang lalu di test, posisinya OK.

Aki lama diposisi kuning
Aki baru di posisi OK.

Puas beli aki disini, karena bisa di test macam ini, jadi untuk anda yang punya PCX BUILD UP, jika ada gejala gejala ISS error, sering seperti mau macet, cek saja kondisi aki.

Saat ganti di posisi 94.444 km
Dicoba berkali kali hasilnya ok
%d bloggers like this: